RADAR TEGAL – Awal tahun ini banyak bermunculan drama korea terbaru. Salah satunya yaitu drakor Taxi Driver 2 yang melanjutkan season pertamanya yang tayang pada 2021.
Drakor Taxi Driver 2 telah tayang pada 17 Februari 2023. Drama Korea ini bisa menjadi tontonan seru untuk menemani akhir pekan kalian.
Pemain drakor Taxi Driver 2 ini juga masih sama seperti para pemain di season pertamanya. Ada Lee Je Hoon yang berperan sebagai Kim Do Gi, Pyo Ye Jin, Jang Hyuk Jin, Kim Eui Sung, Bae Yoo Ram, dan pemain baru Shin Jae Ha.
Drakor Taxi Driver 2 ini memunculkan kisah yang lebih seru dari season pertama. Untuk selengkapnya, berikut ini ada sinopsis dari drama korea Taxi Driver 2.
BACA JUGA : Link Nonton Drama Korea Terbaru Our Blooming Youth
Sinopsis drakor Taxi Driver 2
Drama ini menceritakan tentang pembalasan dendam klien Taxi Pelangi atau taxi mewah tempat Kim Do Gi bekerja. Pada setiap episodenya, drama terbaru ini menceritakan tentang kejahatan yang berbeda.
Episode pertama Taxi Driver 2 menceritakan tentang kisah nyata kejahatan remaja yang melakukan pelecehan seksual. Kasus ini sempat menghebohkan Korea dengan nama NTH Room yang menggunakan aplikasi Telegram.
Selain itu, ada juga kasus lowongan pekerjaan palsu Asia yang berdasarkan kisah nyata juga. Awalnya, terdapat laporan dari seorang ayah jika anaknya menghilang setelah mendapat pekerjaan.
Ayahnya memutuskan untuk menyusul anaknya untuk meminta pulang. Namun, saat sampai pada tempat tujuan, ternyata alamat tersebut merupakan alamat palsu.
Sang ayahpun akhirnya menggunakan jasa Taxi mewah untuk mencari anaknya. Dengan bantuan rekan kerjanya yang lain Kim Do Gi akhirnya membantu ayah yang kehilangan anaknya ini.
Untuk menuntaskan kasus ini, Kim Do Gi pergi ke Vietnam dan berpura-pura mendaftar pekerjaan. Sampai di Vietnam, ia berhasil bertemu dengan komplotan yang melakukan kerja paksa.
Tempat itulah yang juga menjadi tempat kerja anak yang hilang. Mereka harus membuat aplikasi atau web judi online dan bisa tidak bisa mereka harus membuatnya atau tidak nyawa mereka yang akan menjadi taruhan.
BACA JUGA : 5 Drama Korea Berikut Bertema Kriminal dengan Bumbu Komedi
Namun akhirnya, Kim Do Gi berhasil menyelamatkan para pekerja dan komplotan penjahat tersebut ditangkap polisi. Anak yang dicari oleh ayahnya pun berhasil kembali pulang dengan selamat.
Kebanyakan, kisah atau cerita dalam drama ini merupakan kisah nyata yang menghebohkan dunia. Karena hal inilah, drama ini menjadi sangat menarik dan wajib kalian tonton.
Drama korea ini tayang setiap Jumat-Sabtu, pukul 20.00 KST di SBS. Kalian juga bisa menontonnya pada aplikasi Viu pada pukul 22.00 WIB.
Itulah sinopsis dari drakor Taxi Driver 2. Mau tau bagaimana cara Kim Dong Gi dan teman-temannya melakukan tugas balas dendam? Maka jangan sampai melewatkan drama terbaru ini.***
