:

5 Barang Wajib Anak Kos Punya Saat Pertama Kali Ngekos


Barang wajib punya anak kos
Barang wajib anak kos (Foto: okezone)

RADAR TEGAL – Ajaran baru telah tiba dan inilah momen di mana para mahasiswa baru merantau ke kampusnya masing-masing. Ngekos merupakan sebuah istilah yang digunakan bagi tempat hunian sewa yang biasanya berupa satu kamar.

Ngekos sebenarnya menjadi momok yang ditunggu-tunggu sekaligus cukup menantang karena menjadi babak baru banyak kehidupan setelah sekolah. 

Agar tidak kebingungan saat pertama kali ngekos, berikut ulasan 5 barang wajib punya untuk anak kos. 

5 Barang wajib punya untuk ngekos 

Sebelum memilih kos, alangkah baiknya memperhatikan fasilitas yang menyertai. Misalnya, apakah sudah termasuk dengan perabotan kasur, lemari, meja belajar, atau merupakan kamar kosongan. 

Apabila kamu berada dari kota yang sangat jauh dari lokasi rantauan, memilih kos dengan fasilitas perabotan yang terisi jauh lebih baik akan memudahkanmu. 

Berikut barang-barang wajib punya tersebut.

BACA JUGA: Fakta Pura Mangkunegaran di Solo, Wisata Budaya Jawa-Eropa

Terminal listrik atau kabel roll 

Masa modern yang membutuhkan gadget dan berbagai peralatan listrik tentunya kabel roll menjadi prioritas utama barang yang wajib ada. 

Biasanya dalam kamar kos hanya terdapat satu stop kontak utama. Oleh karena itu, penting bagi kamu memiliki terminal listrik sebagai barang wajib. 

Adanya terminal listrik juga akan memudahkan pekerjaan kamu apalagi dapat bekerja untuk beberapa perangkat sekaligus. 

Alat ini juga sangat berguna untuk tetap bisa menggunakan barang meskipun jauh dari stop kontak utama. 

Tentunya dengan adanya terminal listrik, kehidupan modern yang membutuhkan perangkat listrik akan semakin memudahkan kamu.

Rice Cooker

Sebagai orang Indonesia, menyantap nasi menjadi salah satu kewajiban. Oleh karena itu rice cooker penting untuk anak kos miliki.

Pilihlah ukuran rice cooker dengan kapasitas 1 liter agar tidak memakan banyak tempat di kamar kosmu.

Bukan hanya berfungsi sebagai alat menanak nasi, rice cooker juga bisa menjadi alat masak utama anak kos, lho!.

Wadahnya yang tidak lengket sangat berguna untuk memasak telur dadar, mengoseng tumis, dan makanan rebusan. Selain itu, wadahnya juga sangat mudah untuk dibersihkan.

Kamu juga dapat menggunakan rice cooker bersamaan mengukus makanan. Bahkan sekarang sudah banyak bermunculan resep kue dan aneka cemilan yang hanya mengandalkan rice cooker.

Apabila kamu tidak suka memasak, rice cooker juga tetap menjadi barang wajib yang dimiliki karena membantu menekan pengeluaranmu. Kamu dapat memasak nasi sendiri dan membeli lauknya di luar.

BACA JUGA: Gedung DJoeang 45 Solo, Saksi Bisu Kemerdekaan Indonesia

Pompa galon portabel

Alat pompa galon sangat berguna untuk anak kos karena ukurannya yang kecil, ringkes, dan sangat simpel pemakainnya. Dengan alat ini, kamu tidak perlu susah-susah mengangkat galon ke dispenser.

Cukul dimasukkan ke atas lubang galon, dan pompa elektrik ini siap memberikan air minum untuk melepas dahagamu.

Baterai yang awet juga menjadi salah satu kriteria pompa galon portabel yang wajib kamu punya sebagai anak kos. Pilihlah pompa yang berkualitas bagus agar tahan dan awet lama.

Ingat, jangan hanya mengandalkan murah ya. Jangka panjang penggunaan juga perlu kamu perhatikan.

Peralatan makan

Walaupun kamu telah berencana akan membeli makanan dari luar, tetapi memiliki peralatan makan sendiri menjadi sebuah kewajiban.

Degan peralatan makan pribadi, kamu akan mendapatkan banyak manfaat. Seperti saat kamu harus menaruh makanan dari luar, maupun wadah untuk mie instan saat tengah malam.

Penggunaan alat makan pribadi juga lebih higienis dan membuatmu lebih terjaga dari penyebaran bakteri lewat alat makan di luar.

Peralatan makan yang perlu kamu siapkan cukup berupa piring, sendok, garpu, pisau kecil, dan gelas. Agar lebih ringkes, pilihlah piring dengan bentuk yang melengkung ke atas, bukan mendatar agar dapat menjadi wadah makanan berkuah.

Jangan lupa juga untuk menyediakan rak piring kecil supaya peralatanmu tidak tertukar ataupun hilang karena bercampur dengan anak kos lain.

Alat Kebersihan

Sama seperti tempat lainnya, kamar kos yang menjadi tempat berteduh beberapa waktu akan kotor dan berdebu. Meskipun di kosmu telah tersedia jasa pembersih, kamu tetap membutuhkan alat kebersihan sendiri.

Sapu, lap, dan kain pel menjadi barang utama yang wajid ada di kamarmu. Tentunya kamu tidak ingin tinggal di tempat kotor, apalagi setelah lelah beraktivitas.

Alat kebersihan lainnya adalah spons cuci piring dan sikat toilet. Apabila kamu memiliki alat cuci piring sendiri akan jauh lebih higienis. Sikat toilet juga sangat berguna untuk membersihkan kamar mandi dari lumut dan kerak.

BACA JUGA: Misteri Hilangnya Kerajaan Pajajaran: Jejak Sejarah yang Lenyap dalam Kabut Misteri 

Itu dia 5 barang wajib anak kos. Semua rekomendasi barang-barang di atas juga perlu menyesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi kosmu ya.***

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *