RADAR TEGAL – Ada 6 cara membuka gembok tanpa kunci berikut ini bisa anda lakukan ketika berada dalam situasi yang sangat terpaksa atau terdesak. Dari cara yang lembut atau soft, hingga cara yang ekstrem dengan merusak gembok itu.
Enam Cara membuka gembok tanpa kunci ini bukan untuk mengajari anda untuk melakukan tindakan kriminal atau kejahatan. Sebab, hal itu akan membawa dampak dan konsekuensi hukum bagi anda.
Gembok ini biasanya anda gunakan untuk mengunci ruangan, brankas atau benda tertentu untuk menghindari dari tindak kejahatan pencurian. Namun, apa jadinya jika anda lupa menaruh kuncinya atau hilang?
Nah, berikut ini akan kami sajikan 6 cara membuka gembok tanpa kunci yang kami rangkum dari berbagai sumber. Cara ini bisa anda lakukan dengan bantuan alat yang ringan hingga yang berat.
Cara Membuka Gembok Tanpa Kunci
Adapun 6 cara membuka gembok tanpa kunci yang bisa anda praktekan saat dalam kondisi darurat adalah sebagai berikut :
1. Menggunakan kawat atau penjepit kertas
Cara pertama adalah dengan menggunakan penjepit kertas atau kawat. Langkah awal yakni menyiapkan peralalatan seperti tang, property people dan dua buah penjepit kertas.
Selanjutnya, ambil satu penjepit kertas dan membentuk huruf U pada bagian bawahnya. Kemudian ikuti langkah yang sama pada bagian yang lain, sehingga kedua bagian membentu bulat menyatu.
Ambil tang, dan ratakan bagian ujungnya, kemudian membentuk bagian atasnya seperti sendok. Mengambil kawat kedua dan buka bagian atas dan membentuknya seperti cantolan.
Kedua kawat yang sudah terbentuk seperti itu, akan anda gunakan untuk membuka gembok. Caranya, pasang kedua kawat pada bagian atas dan bawahnya dengan membentuk kunci.
Setelah terpasang. Tarik ke arah bawah secara bersamaan sampai gembok terbuka.
2. Memakai Palu
Berbeda dengan sebelumnya, cara membuka gembok tanpa kunci menggunakan palu ini terbilang ekstrem. Sebab, hal itu akan membuat gembok rusak dan tidak bisa anda gunakan lagi.
Meski begitu, cara ini merupakan yang paling cepat. Karena hanya membutuhkan satu alat yakni palu.
Setelah anda mengambil palu, pukul bagian badan gembok ke bawah hingga terbuka. Secara langsung gembok akan rusak dan terbuka karena hal tersebut.
3. Dengan Peniti
Selain kawat, anda juga bisa menggunakan peniti maupun jepit rambut. Caranya dengan membuat peniti menjadi panjang.
Berikutnya, langsung masukan ujung peniti tersebut. Kemudian hentakan sedikit demi sedikit hingga memberikan tekana kepada gembok.
Lakukan cara ini secara berulang-ulang hingga gembok terbuka. Cara inilah yang kerap dipakai para pencuri untuk masuk ke dalam sebuah bangunan yang mereka incar.
Baca Juga: Penjaga Toko Busana Meninggal di dalam Kios yang Terkunci
4. Memotong dengan Gergaji
Sama halnya dengan palu, menggunakan gergaji untuk membuka gembok ini tujuannya untuk merusak gembok. Sehingga, kami menyarankan cara ini anda pakai dalam kondisi terdesak saja.
Gergaji yang akan anda pakai juga yang khusus yang mampu memotong besi bukan gergaji kayu. Jika sudah tersedia gergaji, langsung potong secara perlahan besi yang ada di gembok tersebut sampai putus.
5. Memfungsikan Gerinda
Fungsi dari gerinda ini sebenarnya sama seperti gergaji. Hanya saja biasanya, gerinda ini sudah menggunakan tenaga listrik, sehingga anda tidak perlu mengeluarkan tenaga banyak.
Ambil gerinda mesin lalu nyalakan. Arahkan mata pisaunya ke bagian besi dan potong sampai putus.
6. Menggunakan Obeng
Cara membuka gembok tanpa kunci yang terakhir yakni menggunakan obeng yang ukuran matanya kecil. Masukkan ujung obeng minus hingga kedalam dan langsung mengoyak isinya sampai terbuka.
Demikian 6 Cara membuka gembok tanpa kunci yang kami rangkum dari berbagai sumber. ***
