:

Link Lowongan Kerja di Garuda Indonesia Group untuk Fresh Graduate, Cek di Sini


Ilustrasi

RADAR TEGAL- Link lowongan kerja di Garuda Indonesia Group tengah menjadi incaran para pejuang kerja. Peluang ini untuk fresh graduate atau yang baru lulus.

Perusahaan pesawat Garuda ini membuka kesempatan bagi fresh graduate untuk menjadi leader. Mereka akan menjadi leader di Garuda masa depan.

Perekrutan ini bernama Rookie Development Program. Untuk pelaksanaannya selama 2 tahun.

BACA JUGA: Link Pengumuman Hasil Tes TKD BUMN Batch 2 di Sini, Selamat Ya!

PT Garuda Indonesia (Perseo) Tbk ini adalah perusahaan penerbangan Nasional Indonesia. Garuda saat ini sudah mengoperasikan sebanyak 142 pesawat.

Sedangkan Citilink mengoperasikan sebanyak 68 armada.

Untuk Rookie Development Program Garuda Indonesia, berikut kualifikasinya:

1. Lulusan S1/D4 dengan jurusan Teknik Mesin, Teknik Akuntansi, Penerbangan, semua jurusan Teknik, Akuntansi, Psikologi, dan Hukum.

2. Usia maksimum 25 tahun.

3. OEIC Score minimum 500 dari institusi ternama (Tes setard dengan IELTS atau TOEFL diperbolehkan).

4. Single dan siap untuk tidak menikah selama mengikuti program.

5. Bersedia penempatan di manapun sesuai kebutuhan perusahaan yang tergabung di Garuda Indonesia Group.

6. Masa pelatihan akan selama 24 bulan, dan untuk bussiner support selama 18 bulan. Daftar segera pada link berikut.

Tentang Garuda Indonesia

Penerbangan sipil Indonesia tercipta pertama kali atas inisatif Angkatan Udara Republik Indonesia (AURI). Ini dengan menyewakan pesawat “Indonesian Airways” kepada pemerintah Burma pada 26 Januari 1949.

Peran “Indonesian Airways” pun berakhir setelah Konferensi Meja Bundar (KMB) pada 1949. Seluruh awak dan pesawatnya pun baru bisa kembali ke Indonesia pada 1950.

Setibanya di Indonesia, semua pesawat dan fungsinya kembali kepada AURI ke dalam formasi Dinas Angkutan Udara Militer.

Munculnya Maskapai Nasional Indonesia

Dengan adanya perjanjian Konferensi Meja Bundar (KMB) pada 1949 maka Belanda wajib menyerahkan seluruh kekayaan pemerintah Hindia Belanda kepada pemerintahan Republik Indonesia Serikat (RIS). Ini termasuk maskapai KLM-IIB (Koninklijke Luchtvaart Maatschappij- Inter-Insulair Bedrijf).

KLM-IIB merupakan anak perusahaan KLM setelah mengambil alih maskapai swasta K.N.I.L.M (Koninklijke Nederlandshindische Luchtvaart Maatschappij) yang sudah eksis sejak 1928 di area Hindia Belanda.

Lahirnya Garuda Indonesian Airways (GIA)

Pada 21 Desember 1949 ada perundingan lanjutan dari hasil KMB antara pemerintah Indonesia dengan maskapai KLM mengenai berdirinya sebuah maskapai nasional. Presiden Soekarno memilih dan memutuskan “Garuda Indonesian Airways” (GIA) sebagai nama maskapai ini.

Dalam mempersiapkan kemampuan staf udara Indonesia, maka KLM bersedia menempatkan sementara stafnya untuk tetap bertugas sekaligus melatih para staf udara Indonesia.

Karena itulah pada masa peralihan ini Direktur Utama pertama GIA merupakan orang Belanda, Dr. E. Konijneburg. Armada pertama GIA pertama pun merupakan peninggalan KLM-IIB. (*)

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *