RADAR TEGAL – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Brebes mulai melakukan Pencocokan dan Penelitian (Coklit) serentak hari ini 12 Februari 2023 hingga 14 Maret mendatang. Dalam kegiatan ini, Petugas Pemutahiran Data Pemilih (Pantarlih) akan mendatangi rumah warga.
Dalam Coklit ini, Anggota DPRD Kabupaten Brebes M. Rizki Ubaidilah mengatakan, anggota Pantarlih bisa bekerja maksimal. Sehingga semua bisa terdata dengan baik.
“Jangan ada masyarakat yang berhak memilih ketinggalan dalam pendataan. Jadi, saya berharap Coklit ini bisa memaksimalkan data pemilih di Kabupaten Brebes,” ujarnya, Minggu 12 Februari 2023.
Rizki mengaku bersyukur kalau dia sudah di data oleh anggota Pantarlih di wilayah Kecamatan Ketanggungan. Pendataan ini, menurutnya, sebagai tanda bahwa dia sudah punya hak di pilih dan memilih oleh negara.
“Dan kepada masyarakat kami mengimbau untuk menunggu untuk dilakukan oleh petugas KPU setempat. Sehingga, nanti dapat menyalurkan haknya dalam pemilu 2024 nanti,” jelasnya.
Kepada petugas Pantarlih di desa tiap kecamatan, lanjutnya, untuk tetap semangat. Serta, dapat menjalankan tugasnya dengan baik.
“Data ini sangat penting dan sebagai langkah awal untuk proses penyelenggaraan pemilu 2024. Jadi, saya minta kepada petugas Pantarlih untuk tetap semangat dan lakukan dengan maksimal,” terangnya.
Pelaksanaan Coklit Digelar Serentak
Sementara itu, Komisioner KPU Ahmad Nizam Baequni yang hadir dalam pelaksanaan Coklit di Kecamatan Ketanggungan mengatakan. Kegiatan ini untuk pemilu serentak 2024 dimulai pada hari ini 12 Februari-14 Maret 2023 mendatang. Yang mana, hari ini juga sudah ada pelantikan Pantarlih di tiap desa. Hari
“Hari ini sebagai sampling kita mendatangi tokoh masyarakat, ulama atau pejabat yang kebetulan ada di rumah untik dilakukan Coklit,” jelasnya.
“Dan kebetulan tadi kita melakukan Coklit di Anggota DPRD Brebes M. Rizki Ubaidilah,” lanjutnya.
Dia berharap, Coklit ini akan menjadikan keakuratan data pemilih yang berkesinambungan dan pelaksanaanya secara profesional oleh pantarlih. “Apabila ada kekurangan dalam pelaksanaan coklit oleh pantarlih , masyarkat bisa mnyampaiakn kritik atau saran melalui KPU, PPK, atau PPS stempat,” ucapnya.
Sementara itu, Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ketanggungan Poniran menuturkan PPS di tiap desa sudah melantik anggota Pantarlih. Sehingga, kata dia, hari ini sudah bisa mulai melakukan Coklit.
“PPS di tiap desa sudah melantik anggota Pantarlih. Dan tadi, kami sudah melakukan sampling di Anggota DPRD Brebes M. Rizki Ubaidilah,” tukasnya.***
