RADAR TEGAL – Lowongan kerja hari ini dari dua perusahaan multinasional, yaitu PT Freeport Indonesia dan PT APP Sinarmas. Keduanya adalah perusahaan skala global dengan orientasi ekspor.
PT Freeport bergerak di bidang eksplorasi, pertambangan, pemprosesan, dan pemasaran konsentrat tembaga, emas, dan perak daerah daerah dataran tinggi Tembagapura, Mimika, Papua.
Sedangkan PT Asia Pulp & Paper (APP) Sinar Mas adalah perusahaan bubur kertas yang memproduksi tisu, kemasan dan kertas. Produknya sudah menjangkau lebih dari 150 negara.
Lowongan Kerja PT Freeport Indonesia
Membutuhkan 3 (tiga) posisi antara lain:
- Internal Communication Specialist,
- Engineer RCM NDT HL #1,
- Secretary VP Geo Engineering.
Posisi Internal Communication Specialist mensyaratkan harus lulusan S-1 pada bidang Communication, Social, Public Relations or Social and Politic Science. Dengan pengalaman pada bidang komunikasi media dan humas minimal 8 tahun.
Sementara untuk posisi Engineer minimal sarjana Teknik Mesin, Teknis Listrik, Teknik Sipil, Tekni Industri dan Lingkungan dengan pengalaman 2 tahun pada bidangnya.
Untuk posisi Secretary VP Geo Engineering, pelamar harus mempunyai kualifikasi mampu manangani administrasi bisnis perusahaan untuk skala global.
Pelamar harus mempunyai latar belakang teknik pertambangan, mengerti soal SDM dan peraturan tenaga kerja.
Jika anda berminat, bisa klik link berikut ini https://www.careers-page.com/freeportindonesia. Deadline pelamar sampai dengan 29 Januari 2023.
Lowongan Kerja PT APP Sinarmas
APP Sinarmas membuka Trainee Program bagi para fresh graduate baik lulusan sarjana maupun diploma jurusan Teknik Kimia, Teknik Mesin, atau Teknik Elektro.
APP Sinarmas mensyaratkan pelamar memiliki keahlian komputer (Ms Word, Ms Excel, Ms Power Point, dll). Berkelakuan baik, memiliki kemampuan memimpin & manajemen, dan dapat bekerjasama dalam tim. Penempatan di Karawang, Jawa Barat
Jika anda berminat terutama yang baru lulus, bisa mendaftar melalui email: hilmy_m_iqbal@app.co.id, cheppy_cahyadie@app.co.id, reforman_s_lubis@app.co.id. Cantumkan subjek: Trainee Program, gelar dan jurusan. Contoh: Trainee Program-S1 Mechanical Engineerin. Deadline aplikasi: 28 Februari 2023. ***
