:

Wisata di Tegal dengan Suasana Alam yang Sejuk, Simak Selengkapnya!


Wisata di Tegal

RADAR TEGAL – Seperti yang masyarakat ketahui, wisata di Tegal sangat menarik untuk dikunjungi. Mulai dari wisata alam, religi, hingga wisata sejarah bisa Anda temukan di daerah Tegal, Jawa Tengah.

Destinisasi wisata berikut ini merupakan beberapa wisata unggulan yang sering dikunjungi masyarakat saat hari libur atau weekend, simak penjelasan lebih lanjut berikut ini.

Berikut  Tiga Rekomendasi Destinasi Wisata Alam di Tegal, Jawa Tengah

  1. Curug Pitu

Wisata ini akan mengajak Anda berpetualang dengan asyik lho, Curug Pitu ini sangat cocok untuk kalian yang menyukai petualangan dengan menikmati keindahaan serta kesejukan alam.

Hal ini karena, lokasi curug pitu yang berada 4,5 km dari pasar Margasari. Untuk dapat menikmati curug pitu ini, Anda hanya perlu membayar Rp5 ribu.

2. Curug Luhur

Curug luhur merupakan salah satu wisata hits bernuansa alam yang terletak di daerah Bojong. Anda dapat menikmati hulu yang merupakan aliran sungai gunung atau kali gung.

Jika Anda berminat berkunjung ke Curug Luhur, Anda dapat menggunakan kendaraan yang dalam keadaan prima, untuk dapat bermain di air terjun dengan ketinggian sekitar 25 meter.

Adapun tiket masuk Curug Luhur ini yakni hanya Rp45 ribu. Untuk lokasinya berada di tuwel, Kecamatan Bojong, Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.

3. Curug Jejeg

Berbeda dngan Curug Luhur yang mempunyai ketinggian capai 25 meter, Curug Jejeg memiliki daya tarik tersendiri yakni adanya tiga tingkat kolam air yang sangat dalam lho.

Kemudian, aliran airnya pun cukup deras bagus dijadikan sebagai spot foto yang Instagramable.  Jika Anda berminat berkunjung ke Curug Jejeg, Anda hanya perlu membayar Rp5 ribu saja.

Adapun alamat lengkap Curug Jejeg yakni berada  di Jl. Raya Jejeg No.7, Sawah & Ladang, Jejeg, Kecamatan Bumijawa, Kabupaten Tegal, Jawa tengah.

Demikian ulasan mengenai wisata di Tegal dengan suasana alam yang perlu Anda ketahui. Jika Anda bingung, Anda dapat melihatnya di aplikasi maps. Semoga dengan adanya rekomendasi di atas dapat membantu Anda yang sedang bingung memilih tempat wisata alam.***

Ikuti Kami di

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *